Unsur-unsur yang terkandung dalam COGS diantaranya bahan baku yaitu biaya keseluruhan yang dikeluarkan untuk bahan mentah yang diperlukan dalam pembuatan atau pengelolaan produk. Tenaga kerja langsung juga termasuk dalam unsur kategori COGS yaitu biaya gaji atau upah yang dibayarkan kepada pekerja yang secara langsung terlibat dalam produksi barang atau jasa.Overhead produksi yaitu biaya lain yang berkaitan langsung dengan proses produksi, seperti listrik, biaya penyusutan alat produksi, dan sejenis lainnya.
Cara Menghitung COGS
COGS dihitung dengan rumus dasar sebagai berikut:
COGS = Persediaan Awal + Pembelian Bersih − Persediaan Akhir
Penjelasan:
Persediaan Awal adalah persediaan barang yang masih tersedia di awal periode pembukuan akuntansi misalnya persediaan awal bulan atau akhir tahun. Pembelian Bersih adalah total keseluruhan biaya pembelian bahan mentah atau barang dagangan dalam periode tertentu. Persediaan Akhir adalah nilai persediaan barang yang tersisa di akhir periode akuntansi.
COGS merupakan bagian penting dalam laporan laba rugi, karena digunakan untuk menghitung laba kotor (gross profit). Dengan mengurangkan COGS dari pendapatan penjualan, perusahaan bisa menentukan laba kotor yang kemudian digunakan untuk membiayai operasi lain dan menghitung laba bersih.
COGS dihitung dengan rumus dasar sebagai berikut:
COGS = Persediaan Awal + Pembelian Bersih − Persediaan Akhir
Penjelasan:
Persediaan Awal adalah persediaan barang yang masih tersedia di awal periode pembukuan akuntansi misalnya persediaan awal bulan atau akhir tahun. Pembelian Bersih adalah total keseluruhan biaya pembelian bahan mentah atau barang dagangan dalam periode tertentu. Persediaan Akhir adalah nilai persediaan barang yang tersisa di akhir periode akuntansi.
COGS merupakan bagian penting dalam laporan laba rugi, karena digunakan untuk menghitung laba kotor (gross profit). Dengan mengurangkan COGS dari pendapatan penjualan, perusahaan bisa menentukan laba kotor yang kemudian digunakan untuk membiayai operasi lain dan menghitung laba bersih.